QOOMAL — Han So Hee, dengan wajahnya yang memikat dan akting yang mendalam, telah merajai industri drama Korea dalam beberapa tahun terakhir. Banyak yang mengenalnya sebagai aktris muda berbakat yang selalu berhasil memikat penonton dengan peran-perannya yang beragam. Namun, tidak hanya berkat parasnya yang cantik, drama Han So Hee selalu menjadi buah bibir karena kualitas aktingnya yang tiada duanya.
Sejak debutnya, Han So Hee telah menunjukkan kemampuan akting yang luar biasa. Dari karakter yang manis hingga yang kompleks, ia mampu menyajikan setiap perannya dengan sangat meyakinkan. Keberhasilannya dalam memerankan berbagai jenis karakter menunjukkan bahwa ia bukan sekadar wajah cantik, tetapi juga seorang aktris yang memiliki kedalaman dalam berakting.
Mari Kita Bahas Drama Mana Saja Yang Meningkatkan Popularitas Han So Hee.
Dalam artikel ini, kita akan mengulas sepuluh drama terbaik yang pernah dibintangi oleh Han So Hee. Mulai dari drama yang membuatnya meroket ke puncak popularitas hingga drama terbaru yang menunjukkan evolusi aktingnya. Mari kita jelajahi perjalanan karier aktingnya dan temukan mengapa ia menjadi salah satu aktris paling dicari di industri hiburan Korea.
The World of The Married
Drama Han So Hee pertama yang wajib kalian tonton dalam rekomendasi kami adalah drama berjudul The World of The Married. Drama ini adalah drama yang menceritakan tentang konflik yang terjadi dalam pernikahan Ji Sun Woo dan Lee Tae Oh. Kehidupan rumah tangga mereka berakhir dengan berantakan Ketika sang suami mulai berkhianat pada istrinya.
Dalam drama ini Han So Hee akan berperan sebagai orang ketiga yang mengakibatkan rumah tangga suami istri itu hancur. Yeo Da Kyung adalah owanita simpanan dari dr. Ji Sung Woo. Bahkan karena peranya ini dia pernah di hujani oleh juatan dari nitizen Indonesia.
Reunited Words (2017)
Selanjutnya adalah drama Han So Hee perdana sebagai seorang aktris. Drama ini akan mengisahkan tentang kisah cinta antara perempuan berumur 31 tahun dan laki-laki berumur 19 tahun. Akibat sebuah kecelakaan misterius Hae Sung tiba-tiba saja menghilang dan tidak dapat di temukan. Dan 12 tahun kemudia Hae Sung muncul Kembali, namun dia masih sama seperti dulu.
Meskipun dia sudah menghilang selama 12 tahun atau sekarang seharusnya dia sudah berumur 31 tahun, namun baik penampilan maupun sifatnya masih sama seperti laki-laki berumur 19 tahun. Dan setelah lama menghilang, dia akhirnya bisa bertemu Kembali dengan teman masa kecilnya, Jung Won yang sekarang sudah berumur 31 tahun. Di sini Han So Hee akan berperan sebagai Lee Seo Won yang merupakan kekasih Sung Young Joon. Dia juga adalah anak dari seorang direktur rumah sakit yang saat ini bekerja sebagai jurnalis fashion.
Money Flower (2017)
Money Flower adalah sebuah drama Korea yang tayang pada tahun 2017 hingga tahun 2018. Drama ini mengisahkan tentang sosok Kang Pil Joo yang tumbuh besar di dalam panti asuhan, namun berhasil sukses menduduki jabatan tinggi di sebuah perusahaan. Dia adalah orang yang sellau patuh pada apapun permintaan atasannya. Namun di balik semua itu, Pil Joo punya ambisi mengambil alih perusahaan.
Pil Joo juga mempunyai rencana lain yaitu mengambil hati Na Mo Hyun. Namun Pil Jo malah jatuh cinta padanya karena keceriaan dan kehangatannya. Pada rencana awalnya adalah untuk menikahkan Mo Hyun pada anak bosnya yang playboy dan serakah, Jang Bu Cheon. Yoon Seo Won dalam drama ini akan berperan sebagai Han So Hee. Dia adalah kekasih rahasian Boo Cheon dan merupakan mantan pegawai bagian informasi di kantor pusat Cheong-A.
100 Days My Prince (2018)
Ini adalah sebuah drama komedi romantis yang berlatar pada era Josen. Untuk ceritanya akan mengisahkan tentang putra mahkota Lee Yool yang kehilangan ingatannya karena kecelakaan. Hingga akhirnya dia harus hidup sebagai rakyat biasa dengan nama Won Deuk selama 100 hari.
Kim So Hye adalah seorang putri kerajaan yang di perankan oleh Han So Hee. Dia juga adalah seorang istri dari pewaris tahta kerajaan Lee Yul, yang di paksa menikah karena sedang mengandung anak pria lain.
After The Rain (2018)
After The Rain adalah sebuah drama Korea yang akan menceritakan tentang Bong Gil yang di perankan oleh Kim Kang Woo. Dia adalah seorang pria lajang berusia 40 tahun yang sangat ingin pindah ke Soul meninggalkan ayahnya. Ayahnya sendiri berusia 90 tahun dan sudah menjalankan restoran Pyeongyang Naengmyun selama 70 tahun.
Untuk Han So Hee sendiri dalam drama ini hanya berperan sebagai karakter pendukung. Dia memerankan Soo Jin.
Abyss (2019)
Drama Han So Hee ini akan membuat penontonnya untuk menyaksikan kisah tentang dua orang yang di hidupkan Kembali. Dua orang ini di hidupkan Kembali oleh Abyss setelah kematian mereka ke dalam tubuh yang berbeda. Abyss sendiri adalah mahluk gaib yang mempunyai kekuatan yang bisa menghidupkan Kembali apapun setelah mereka mati.
Dalam Abyss, Han So Hee akan berperan sebagai Jang Hee Jin. Tunangan Chan Min yang menghilang secara misterius sebelum penikahan mereka.
My Name (2021)
Drama My Name yang di perankan oleh Han So Hee adalah drama yang wajib kalian tidak lewatkan. Ini adalah sebuah drama orisinal Netflik yang akan mengisahkan tentang perjalanan seorang siswa SMA Bernama Yoon Ji Wo. Kematian ayahnya yang tiba-tiba membuat Ji Woo berusaha mati-matian untuk membalas dendam kepada siapapun yang bertanggung jawab atas hal tersebut.
Karakter utama dalam drama ini Ji Woo di perankan oleh Han So Hee. Dia adalah karakter yannbg kesepian dan terpencil tanpa ada yang merawatnya. Dia juga adalah perempuan yang mandiri dalam segala hal karena ayahnya tidak pernah berada di rumah.
Nevertheless (2021)
Nevertheless menjadi salah satu drama Korea terbaik yang pernah di perankan oleh Han So Hee berikutnya. Ini adalah sebuah drama yang akan menceritakan tentang Yoo Na Bi. Dia adalah seorang perempuan yang sudah tidak peduli lagi dengan percintaan berkat trauma masa lalu. Namun hal itu berubah Ketika dia bertemu dengan Park Jae Yeon. Seorang pria yang terkenal sebagai orang yang ceria dan mudah bergaul.
Dalam drama Han So Hee ini, ia akan memerakan sosok yang sanagt menyedihkan. Dia mendapatkan pengalamat yang sangat buruk dari mantannya. Yoo Na Bi adalah mahasiswa jurusan seni yang sama dengan Park Jae Uhn. Dan mereka juga sama-sama tidak akan lagi percaya dengan cinta karena masa lalu mereka.
Baca juga : 10 Drama Korea Thriller Terbaik
Soundtrack 1 (2022)
Drama Han So Hee terbaik yang tidak boleh kalian lewatkan selanjutnya adalah Soundtrack 1. Ini adalah drama yang menceritakan tenang Han Sun Woo, seorang fotografer pemula yang sedang naik daun. Sun Woo adalah pria yang tidak banyak bicara namun sebenarnya dia adalah orang yang baik dan sangat hangat. Dia juga mempunyai teman Bernama Lee Eun Soo.
Mereka sudah berteman dekat selama kurang lebih 20 tahun. Saat ini Lee Eun Soo bekerja sebahai penulis lirik, dia juga adalah orang dengan kepribadian jujur dan cerah. Karena beberapa alasan mereka mulai tinggal bersama dalam satu rumah selama 2 minggung. Selama tinggal bersama inilah hubungan mereka berkembang menjadi semakin romantis. Lee Eun Soo sendiri di perankan oleh Han So He.
Gyeongseong Creature (2023)
Ini adalah sebuah drma Korea yang berlatar waktu pada musim semi 1945 dan bergenre thriller. Menceritakan tentang orang-orang dewasa yang bertarung melawan mahluk mengerikan yang lahir dari keserakahan manusia.
Dalam drama thriller ini Han So Hee akan berperan sebagai seorang wanina yang sedang mencari orang hilang, Yun Chae OK. Dia sudah belajar bagaimana cara bertahan hidup dari ayahnya sejak masih muda dalam perjalanan melalui Manchuria dan Shangahi. Dan saat ini dia adalah seorang Wanita yang terampil dengan pisau, senjata, dan segala jenis mesin.
Itulah sepuluh drama Han So Hee yang wajib ditonton untuk penggemar drama Korea Selatan. Dalam setiap perannya, Han So Hee selalu mampu menunjukkan kemampuan aktingnya yang luar biasa dan membuat penonton terkesan dengan performa yang ditampilkannya. Dari drama aksi hingga drama romansa, dia berhasil memerankan karakter yang berbeda dengan sangat baik.